Sabtu, 09 Maret 2013

lik pardi bebek


dialog dengan lik pardi bebek (juragan bebek) ;

bejo bertanya, "lik pardi, kok sampeyan tidak ikut merayakan tahun baru, kenapa ?"

lik pardi menjawab, "apa yang mau dirayakan tho mas ?, toh sama saja tidak ada bedanya tanggal 31 desember atau satu januari itu kan sama saja, kalau pagi ini aku jualan bebek, maka besok pagi 1 januari juga masih jualan bebek, si karlan tetap jadi tukang batu, yu parti tetap menjadi buruh tani.... he he he sama saja...

bejo bertanya,"loh, tapi kan gini lik pardi, kalau tahun baru itu kan ada harapan baru, kita jadi punya harapan tahun depan akan lebih baik dari tahun kemarin...."

lik pardi menjawab , "omong kosong itu, kamu cuman ditipu....
ha ha ha, kalau memang peduli dengan masa depan yang lebih lebih baik, maka seharusnya mereka itu mempersiapkannya setiap hari,
yaitu setiap pergantian hari, dari hari ini dan hari besok, he he he bukannya menyiapkannya setahun sekali.....

kalau kamu setiap malam menjelang pergantian hari itu selalu kamu evaluasi, hari ini harus lebih baik dari hari kemarin dan hari besok harus lebih baik dari hari ini, maka dijamin kamu akan lebih sukses.....

he he he bukannya tahun besok harus lebih baik dari tahun ini..... ha ha ha, secara teori sih itu bagus, tapi lihat apa kenyataannya... itu semua cuman mimpi.....

coba kamu perhatikan apa yang dilakukan orang orang yg tertipu mimpi itu, mereka membuat resolusi untuk tahun depan, wah luar biasa, tapi coba perhatikan seminggu lagi juga mereka udah lupa dan akan kembali seperti tahun tahun kemarin.....

ha ha ha, seharusnya kalau pingin lebih maju dan lebih sukses itu mereka membuat resolusi harian dan merayakan setiap pergantian hari......
misalnya, hari ini mampu berjalan kaki 1 km, ya besok tinggal kasih target tambah 10 meter aja, kalau itu dialakukan tiap pergantian hari maka dalam setahun sudah ada kemajuan luar biasa.....

yang tukang batu misalnya hari ini bisa menyusun 200 batu bata, maka besoknya ditingkatkan menjadi 201 batu bata, itu sudah luar biasa....

yang pedagang misalnya hari ini dapet omzet 2 juta maka besok tinggal ditingkatkan menjadi 2 juta lebih sepuluh ribu, itu sudah luar biasa kalau setiap hari membuat resolusi untuk peningkatan.... ini lebih riil, lebih nyata, bukan sekedar mimpi mimpi yang tak pernah dicapai...."

............................................
wah, kalau dipikir-pikir benar juga perkataan lik pardi bebek ini, harusnya slogannya adalah "hari ini harus lebih baik dari hari kemarin dan hari esok harus lebih baik dari hari ini", nah cuman sayangnya jarang sekali kita ini ketemu orang yang mau mengajari dan mempraktekkanya secara nyata....

 kalau saja setiap orang mau menunggu setiap pergantian hari seperti dia menyiapkan malam pergantian tahun, dengan evaluasi dan rencana rencana perbaikan, maka bisa diharapkan dia kan memperoleh kesuksesan, yah minimal kemajuan dalam hidupnya........ itu kata lik pardi bebek.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar